Kriteria Makanan Sehat untuk Anak yang Perlu Bunda Tahu


Semua orang tua pasti ingin si Kecil untuk tumbuh menjadi anak yang sehat. Hal tersebut dapat terwujud salah satunya dengan cara memastikan bahwa si Kecil mengkonsumsi makanan yang sehat dan juga bergizi. Nutrisi untuk anak dan orang dewasa sebenarnya sama saja yaitu terdiri dari protein, karbohidrat, lemak, mineral, dan vitamin. Perbedaannya yaitu ada pada jumlah nutrisi spesifik yang harus dikonsumsi masing-masing usia. Secara umum, berikut ini kriteria makanan sehat untuk anak yang perlu Bunda perhatikan:

Mengandung Gizi yang Cukup

Kebutuhan gizi dan nutrisi harian setiap anak berbeda-beda, biasanya dibedakan berdasarkan usianya. Misal anak usia 1-3 tahun membutuhkan energi sebesar 1125 kkal dalam satu hari, sedangkan anak usia 4-6 tahun sebesar 1600 kkal per hari. Pastikan si Kecil mendapatkan asupan gizi sesuai kebutuhannya tersebut.


Porsi Sesuai Usia Si Kecil

Porsi makanan sehat untuk anak bisa disesuaikan dengan usia si Kecil. Sebaiknya, dalam satu porsi saji makanan, Bunda bisa mengisi piring dengan aneka makanan yang mengandung protein, karbohidrat, mineral, dan vitamin. Taruh sayuran dan buah paling banyak, sekitar setengah bagian dari piring makan. Setengah lainnya bisa diisi dengan makanan pokok dan lauk pauk sesuai kebutuhan gizinya.

Dimasak dengan Cara yang Tepat

Bunda perlu belajar cara memasak yang tepat untuk meminimalkan kerusakan nutrisi yang terkandung dalam bahan makanan. Beberapa teknik memasak yang sehat yaitu memanggang, merebus, menumis tanpa minyak, dan mengukus.

Aman dari Kuman Penyebab Diare

Pastikan makanan terbebas dari berbagai macam kuman. Caranya yaitu dengan menjaga wadah makanan selalu bersih, masak makanan hingga matang, dan memisahkan makanan matang dari makanan mentah.

Itulah berbagai kriteria makanan sehat untuk anak yang perlu Bunda ketahui. Dengan memastikan si Kecil mengkonsumsi makanan sehat, menjaga kebersihan diri, serta menjaga kebersihan lingkungan maka mereka akan tumbuh dengan sehat. Bunda juga bisa melindungi si Kecil dengan menambah asupan nutrisi dari susu Nestle Dancow Advanced Excelnutri+. Susu pertumbuhan anak usia 1 tahun di atas memiliki kandungan nutrisi lengkap yang dapat membantu tumbuh kembang si Kecil.

Komentar